Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2014

Museum Angkut - Batu

Satu lagi tempat wisata yang patut dikunjungi di Batu, Malang : Museum Angkut. Letaknya tak jauh dari Jatim Park I. Sepertinya arah menuju museum angkut perlu dipasang di jalan - jalan untuk mempermudah pelancong, karena sepanjang jalan sejak memasuki kota Batu yang terpampang adalah arah menuju Jatim Park, padahal kami saat itu sama sekali tidak tahu kalau museum angkut letaknya tidak jauh dari Jatim Park. Untung kami tanya ke pegawai sebuah depot yang menjelaskan letak dan arah ke sana. Waktu melihat bangunannya dari luar sepertinya tidak luas, tiket masuk 75000 per orang, kalau bawa camera kena charge 30000 per camera (kecuali handphone, tablet tidak perlu bayar). Begitu masuk.... wah mobil2 tua ditata demikian menariknya.. ruangan jadi tidak terlihat sesak padahal pengunjung dan kendaraan2 yang dipajang banyak sekali.  Di lantai 2 juga masih banyak kendaraan yang dipajang, termasuk tuxuci yang hancur saat dikendarai pak Dahlan Iskan. Dari lantai 2 kita juga bisa menu...

Fish & Co Singapore

Setelah puas dan kelelahan putar-putar area Orchard, Singapore, kami mulai kelaparan. Berhubung saya yang jadi 'tour leader' lupa seluk beluk area situ, jadinya kita mutar-mutar entah kemana dan membuat kami makin kelaparan. Tiap ketemu tempat makan yang cocok, kami tidak melihat label HALAL jadi ya jalan terus. Sampai akhirnya kami menemukan Fish & Co (kalau tidak salah di lantai basement Paragon). Kita tunggu sebentar untuk diantar ke tempat duduk oleh waitress. Trus disodori tablet untuk memilih menu, baru kali ini kita order makanan di restoran pakai tablet.. cuma yang bikin ribet kabel LAN nya, kenapa gak pakai usb LAN aja... Waktu kita liat daftar menunya... alamak... seporsi rata2 SGD 15, yang murah salad SGD 9... belum minum. Yah terpaksa lah, sudah kelaperan. Seumur umur baru kali ini makan yang seporsi setara 150 ribuan... hehehe Waktu makanannya datang, seporsi Fish & chips ternyata porsi besar! Tapi teteplah kemahalan.. hehehe Makan bertiga habis sekit...

Wisata Tas Rajut Kaboki

Untuk pecinta rajut ada tujuan wisata yang menarik di daerah Sukorejo, Jawa Timur. Arah penunjuk jalan terlihat jelas di area pasar Sukorejo setelah masjid besar (dari arah Surabaya). Belok kanan mengikuti arah penunjuk jalan, terusssssss aja nanti akan terlihat bangunan KABOKI di sebelah kiri jalan. Begitu memasuki showroom Kaboki, kita sudah disuguhi bermacam-macam tas rajut yang cantik-cantik. Kalau kita berkunjung di hari kerja, kita dapat mengintip para perajut sedang merajut tas-tas cantik Kaboki. Kita juga bisa mengikuti pelatihan gratis untuk kunjungan berkelompok, tentunya dengan perjanjian terlebih dahulu. Tas-tas rajut di lantai 1 ini ada yang berukuran kecil seperti tas pesta sampai seukuran travel bag. dompet rajut juga tersedia. Harga kalau ndak salah berkisar 80 - 350 rb. Di lantai 2 terpajang tas-tas rajut yang divariasi dengan bahan kulit, tentunya harga tas di area ini lebih mahal tapi tampilannya juga makin keren dengan variasi kulit. Harga tas d...